Banyak yang memprediksi akan banyak kelahiran yang terjadi di Tahun ini, seperti yang terjadi 12 tahun lalu. Terutama di negara-negara Indocina serta oleh warga keturunan yang tersebar hampir di seluruh belahan dunia. Penyebabnya, tak lain dan tak bukan adalah karena Tahun Naga yang telah hadir menggantikan Tahun Kelinci.
Naga diyakini sebagai salah satu shio paling besar di antara 12 shio yang ada. Satu-satunya shio yang merupakan binatang legendaris. Jadi Naga dianggap merupakan shio yang wah dan banyak diincar. Yah, percaya ga percaya.
Gue sendiri saat ini ikut andil dalam proses peningkatan jumlah penduduk di tahun Naga Air ini. Alasan utama sebenarnya bukan karena serta-merta ingin memiliki anak Naga. Tapi, lebih kepada karena jika tidak memiliki anak Naga, maka harus menunggu beberapa tahun lagi untuk punya anak yang shio-nya tidak "ciong" sama gue mau pun Kamu.
Gue bukan tipe yang mengagungkan Naga, tapi gue cukup menaruh perhatian pada faktor kecocokan shio. Jadi, sebisa mungkin yah dicari yang jangan sampai "ciong" abis-abisan ^^ Yah, meski semuanya kembali lagi sama jodoh dan karma.
Buat yang berencana menambah anggota keluarga di tahun Naga, pastikan si (Naga) kecil sudah terbentuk di bulan April sehingga bisa lahir sebelum 3 Februari 2013 ckckck
Semoga semua makhluk berbahagia
-Ling-
0 comments
Post a Comment